Forum CSR Jabar 2020
Kondisi pandemi COVID-19 tidak menyurutkan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat untuk memberikan apresiasi terhadap Mitra CSR, yang telah mendukung pembangunan Jawa Barat, termasuk kegiatan CSR yang mendukung penanganan Covid-19.
Acara tahunan yang dikenal dengan nama FORUM CSR JABAR ini dilaksanakan pada Rabu, 30 Desember 2020 , bertempat di Gedung Indonesia Menggugat, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Bandung.
Dalam kesempatan ini, Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum menekankan pentingnya konsep Pentahelix dalam proses dan kegiatan pembangunan, dimana dunia usaha/bisnis bersama-sama dengan akademisi, komunitas, pemerintah dan media berkoordinasi serta berkomitmen untuk mengembangkan segala potensi yang ada untuk mendukung pembangunan Jawa Barat.
Alokasi dan nilai realisasi CSR di Jawa Barat tahun 2020 mencapai Rp 35,37 M. Realisasi ini dilaporkan oleh Mitra CSR melalui website CSR yang juga di tahun yang sama. Pemberian penghargaan ini diharapkan menjadi motivasi bagi perusahaan Mitra CSR lainnya bahwa kolaborasi CSR dengan Pemda yang dilakukan dunia usaha kepada masyarakat dilakukan secara transparan dan tepat sasaran.
NO | PEMENANG | KONTRIBUSI |
1 | PT South Pacific Viscose | Rp. 2,402 Miliar |
2 | PT Nestle Indonesia | Rp. 1,881 Miliar |
3 | PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Cirebon | Rp. 1,525 Miliar
|
4 | Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Barat dan Banten | Rp. 1,263 Miliar
|
5 | PT Jababeka Tbk | Rp. 875 juta |