Monitoring Evaluasi Aksi Stunting (MORING)

Oleh: BAPPEDA JABAR
Kamis, 20-07-2023 [11:53]
Share:

Sekretariat Fasilitasi CSR Jawa Barat menghadiri acara Monitoring Evaluasi Aksi Stunting (MORING) bertempat di Gedung Balai Kota Cirebon (13/06/23).

Pada sesi sharing session, Sekretaris Bappeda Provinsi Jawa Barat mewakili Kepala Bappeda Provinsi Jawa Barat selalu Ketua Sekretariat Fasilitasi CSR Jawa Barat memaparkan materi terkait “Menggali Potensi CSR Menuju Jabar Zero New Stunting”. Disampaikan bahwa upaya penurunan angka stunting menjadi isu strategis yang harus diselesaikan. Dimana aspek pendanaan dan kemitraan dapat menjadi salah satu kunci upaya konvergensi penurunan stunting.

Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Barat, Wakil Walikota Cirebon, Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Provinsi Jawa Barat, TPPS Ciayumajakuning (Kota Cirebon, Kab. Cirebon, Kab. Indramayu, Kab. Majalengka, Kab. Kuningan), serta perwakilan Mitra CSR Jawa Barat (PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Cirebon dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Pabrik Cirebon).