Sinergi Pemerintah dengan Dunia Usaha melalui Corporate Social Responsibility (CSR)

Oleh: BAPPEDA JABAR
Kamis, 20-07-2023 [13:25]
Share:

Kepala Bidang PSDA Bappeda Jawa Barat selaku Penanggung Jawab dari Sekretariat Fasilitasi CSR Jawa Barat hadir dalam acara Monitoring Evaluasi Aksi Stunting (MORING) bertempat di Aula Nonon Sentani, Pemerintah Kota Bekasi (15/06/23).

Dalam pemaparannya, disampaikan dalam rangka pengoptimalan pendanaan untuk penurunan angka stunting di Provinsi Jawa Barat, salah satunya diupayakan melalui kolaborasi dengan perusahaan Mitra CSR, Pelibatan CSR merupakan bentuk sinergi antara pemerintah dan dunia usaha.

Acara ini turut mengundang 15 perusahaan perwakilan Mitra CSR Jawa Barat yang berlokasi di wilayah Bodebekpunjur, salah satunya yaitu PT Cikarang Listrindo Tbk hadir sebagai narasumber memaparkan Mengenai "Best Practice to Achieve Zero Stunting Melalui Program Sehat Sejahtera Berseri (SERASI). Program SERASI merupakan program pemberdayaan masyarakat pada bidang kesehatan masyarakat, khususnya pada pendegahan dan penurunan angka stunting di desa.

Dok. Humas Bappeda Jabar